12 June 2014

UD Trucks Serius Garap Pasar Indonesia

} || []).push({});
Banyak yang tidak tahu bahwa UD Trucks sudah ada lama di pasar truk Indonesia. Nissan Diesel adalah nama yang digunakan sejak tahun 1935 sebelum akhirnya bergabung ke Volvo Groups tahun 2010 dan bertransformasi menjadi UD Trucks tahun 2010. Bahkan, logo Ultimate Dependability telah digunakan sejak awal tahun 1950. Itu salah satu hal yang melatari seriusnya UD Trucks masuk ke pasar komersil tahun ini. “Melihat sejarah panjang UD Truck di Indonesia dan pesatnya pertumbuhan pasar sektor komersil, kami berkomitmen untuk lebih serius menggarap pasar Indonesia tahun ini,” terang Pierre Jean Verge-Salamon, Presiden Direktur UD Trucks Indonesia, saat Media Roundtable di Sentral Senayan III, Jakarta Selatan, Kamis (27/3).

 
Apalagi ternyata pangsa pasar UD Trucks di Indonesia terbilang menjanjikan. “Kami menguasai sekitar 15% pasar heavy duty trucks di sini,” ungkap Pierre lagi. Dalam beberapa tahun terakhir, UD Trucks sanggup menjual 3.000 -4.000 unit truk pertahun.

“Kami mengajukan brand promising ‘Going The Extra Mile’ untuk pengguna heavy duty trucks yang menjadi pasar utama UD Trucks,” lanjut Pierre. Bentuknya berupa peluncuran beragam produk baru truk, ekspansi lebih luas jaringan dealer, dan pengembangan lebih lanjut fasilitas spareparts di Balikpapan, Kalimantan Timur.

“Dengan penambahan outlet yang sudah mencapai 44, kami harapkan UD Truck dapat menjangkau lebih banyak kostumer dan memberikan pelayanan terbaik bagi mereka,” Pierre melanjutkan.

“Memang, penjualan truk tahun lalu sempat turun karena melambatnya industri tambang. Meski demikian, sektor properti dan perkebunan menunjukkan sinyal positif. Makanya, meski ada pemilu, kami tetap optimis tahun ini,” tutupnya.
Next
« Prev Post
Previous
Next Post »

Terima Kasih