14 June 2014

Jawara Adu Hebat Geber Truk Tambang di Indonesia Menggunakan Truck Volvo

} || []).push({});
Tak hanya mobil penumpang, distributor mobil asal Swedia, Volvo khususnya kendaraan truk, menggelar acara balapan, dengan tema Volvo trucks "FUELWATCH Indonesia" Off Road Final Competition di kota Baru Parahyangan, Bandung, Jawa Barat.



Acara itu merupakan sebuah ajang kompetisi yang menguji kemampuan para pengemudi truk besar (Heavy Duty Truck Volvo) dalam hal efisiensi penggunaan bahan bakar, keamanan, dan kemahiran mengemudi. Tentunya, para finalis adalah pengemudi truk Volvo applikasi off-road yang sangat banyak digunakan dipertambangan.

Menurut Managing Director Volvo Trucks Indonesia, Pierre Jean Verge - Salamon, ajang ini merupakan sebuah kompetisi pengembangan potensi, namun dikemas dengan sangat menyenangkan dan kompetitif. "Dengan menggunakan truk berjenis 8x4, ini tentunya berbeda dengan yang biasa mereka gunakan yakni 6x4," kata Pierre.

Event yang dilakukan di sebuah lahan di kota Parahyangan ini disulap menjadi trek off-road dadakan, dengan panjang lintasan mencapai 4,2 km berupa tanjakan, turunan, dan bebatuan berdebu. Dalam final kompetisi tersebut dimenangkan oleh Rudi Ananta dari PT Graha Prima Energy yang telah mengalahkan dua finalis lainnya yakni Amiruddin dari PT Newmont Nusa Tenggarang, serta Akhbar dari PT Riung Mitra Lestari. Sebelumnya, para peserta telah dijaring dari berbagai regional dengan jumlahnya mencapai 100 pengemudi Volvo Trucks.

"Saya tidak menyangka, jika menang dalam kompetisi ini, soalnya para peserta awalnya cukup banyak, dan finalisnya pun memang sudah mahir," kata Rudi.

Atas prestasi mengemudi truk yang baik, Rudi mendapatkan tiket untuk berlaga di kompetisi Volvo Truck Fuelwatch APAC yang diikuti para finalis lainnya dari Asia Pasific dan Australia, yang rencanaya akan dilaksanakan di Brisbane.
Next
« Prev Post
Previous
Next Post »

Terima Kasih